14 July 2018

MATERI PEMBELAJARAN SURAT LAMARAN PEKERJAAN


MATERI PEMBELAJARAN SURAT LAMARAN PEKERJAAN
Jenis Teks: Surat Lamaran Pekerjaan
A. Kompetensi Dasar (dalam lampiran permendikbud nomor 24 tahun 2016)

3.1 Mengidentifikasi isi dan sistematika surat lamaran pekerjaan yang dibaca

4.1 Menyajikan simpulan sistematika dan unsur-unsur isi surat lamaran baik secara lisan maupun tulis

3.2 Mengidentifikasi unsur kebahasaan surat lamaran pekerjaan

4.2 Menyusun surat lamaran pekerjaan dengan memerhatikan isi, sistematika dan kebahasaan
B. Ringkasan Materi
1. Mengidentifikasi Isi dan Sistematika Surat Lamaran Pekerjaan

Isi surat meliputi bagian-bagian yang terdapat di dalam surat lamaran pekerjaan dan hal-hal yang harus ada di dalam surat lamaran pekerjaan.

Sistematika adalah klasifikasi atau penggolongan atas isi atau bagian-bagian yang terdapat di dalam surat lamaran pekerjaan.


Isi dan sistematika surat lamaran pekerjaan meliputi tempat dan tanggal pembuatan surat, lampiran dan perihal, alamat surat, salam pembuka, alinea pembuka, isi, penutup, tanda tangan, dan nama terang. Isi surat terdiri atas unsur nama, tempat dan tanggal lahir, pendidikan, alamat, serta beberapa hal yang dilampirkan.

BACA PEMBAHASAN LEBIH LENGKAP DAN CONTOH MENGIDENTIFIKASI ISI DAN SISTEMATIKA SURAT LAMARAN PEKERJAAN KLIK https://zuhriindonesia.blogspot.com/2018/07/mengidentifikasi-isi-dan-sistematika.html

2. Menyajikan simpulan sistematika dan unsur-unsur isi surat lamaran baik secara lisan maupun tulis

Menyimpulkan adalah mengikhtisarkan (menetapkan, menyarikan pendapat, dan sebagainya) berdasarkan apa-apa yang diuraikan (https://kbbi.kata.web.id/menyimpulkan/).

Menyimpulkan isi dan sistematika surat lamaran pekerjaan adalah mengikhtisarkan atau menetapkan isi dan sistematika surat lamaran pekerjaan berdasarkan identifikasi isi surat lamaran pekerjaan.

BACA PEMBAHASAN LEBIH LENGKAP DAN CONTOH MENYAJIKAN SIMPULAN SISTEMATIKA DAN UNSUR-UNSUR ISI SURAT LAMARAN BAIK SECARA LISAN MAUPUN TULIS KLIK https://zuhriindonesia.blogspot.com/2018/07/menyimpulkan-isi-dan-sistematika-surat.html

3. Mengidentifikasi Unsur Kebahasaan Surat Lamaran Pekerjaan

Ketentuan-ketentuan yang harus diperhatikan dalam surat lamaran pekerjaan terkait dengan bahasa yang digunakan adalah sebagai Berikut.

a. Bahasa surat adalah bahasa yang baik dan benar.

b. Bahasa surat menggunakan kata-kata yang sopan.

c. Bahasa surat berisi kata pengantar yang jelas, singkat, padat, informative, dan tepat sasaran.

d. Bahasa surat tampak dari tulisan yang bersih, mudah dibaca, sesuai dengan kaidah ejaan.

e. Melengkapi bagian-bagian surat dengan norma bahasa surat (seperti penulisan unsur hal, tempat/tanggal, alamat, salam pembuka, isi surat, salam penutup, tanda tangan, dan nama terang).

BACA PEMBAHASAN LEBIH LENGKAP DAN CONTOH MENGIDENTIFIKASI UNSUR KEBAHASAAN SURAT LAMARAN PEKERJAAN KLIK http://zuhriindonesia.blogspot.com/2018/07/mengidentifikasi-unsur-kebahasaan-surat.html

4. Menyusun Surat Lamaran Pekerjaan dengan memperhatikan isi, sistematika, dan kebahasaan

Berikut disajikan tips dalam membuat surat lamaran pekerjaan.

1. Menggunakan bahasa yang baik dan benar.

2. Menulis dengan susunan format rapi.

3. Melengkapi data sesuai dengan keperluan.

4. Melampirkan surat pendukung seperti sertifikat pengalaman kerja.

KUMPULAN SOAL DAN KUNCI JAWABAN BERBAGAI JENIS TEKS BAHASA INDONESIA KELAS X, XI, DAN XII

KELAS X
 
KELAS XI
 
KELAS XII

24 comments:

  1. Makasih pak,ijin dulu supaya berkah. Amin :v

    ReplyDelete
  2. Terima kasih pak.jazakalloh.izin Copi materi

    ReplyDelete
  3. Pak tolong kirim file nya dong

    ReplyDelete
  4. Nama: cep Ridwan Maulana
    Kelas: XII TSM 1

    ReplyDelete
  5. Sugeng Abdul Karim
    12 TSM 1

    ReplyDelete
  6. Alhamdulillah terimakasih Buat semua nya Wih Joss mantap

    ReplyDelete
  7. Alhamdulillah terimakasih Buat semua nya Wih Joss mantap

    ReplyDelete
  8. Assalamualaikum wr wb, izin copi materi nya Pak. Terima kasih sangat membantu.

    ReplyDelete
  9. terimakasih banyak pak izin salin izin berbagi ya pak

    ReplyDelete
  10. Terimakasih ya Pak, salam kenal saya guru bahasa Indonesia di Bengkulu. Izin berbagi.

    ReplyDelete
  11. Terima kasih pak...slam knal dari saya...semoga ilmu yang diberikan menjadi bbwrka.amiinn...

    ReplyDelete
  12. Assalamualaikum wr.wb.Pak.Terima kasih Pak.salam kenal dari saya.semoga ilmu yang diberikan membawa keberkahan.Mohon ijin salin dan ijin berbagi,Pak.

    ReplyDelete
  13. Terimakasih banyak pak,atas ilmunya.semoga berkah.AAMIIN

    ReplyDelete
  14. Terimakasih ya Pak atas ilmunya. Izin di copy ya Pak

    ReplyDelete
  15. Tengo cancer te-erminal

    ReplyDelete
  16. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  17. acumalaka kakakaka

    ReplyDelete